Jayalah Persaudaraan Setia Hati Terate SMP Negeri 1 Widasari

Senin, 04 Juni 2012

TAHUN-TAHUN PENTING DALAM SEJARAH SETIA HATI

Muhamad Masdan lahir pada hari Sabtu Pahing, tahun 1869 di Daerah Gresik (Jawa Timur). Kelak kemudian putera tertua Ki Ngabehi Soeromihardjo ini dikenal dengan dengan nama Ki  Ngabehi Soerodiwiryo (Eyang Suro).

Tahun-Tahun Penting dalam Sejarah Setia Hati


1903 => Ki  Ngabehi Soerodiwiryo mendirikan Sedulur Tunggal Kecer di Surabaya.
1905 => Ki  Ngabehi Soerodiwiryo mengalahkan R.M Apuk dalam pertarungan.
1908 => untuk kedua kalinya R.M Apuk di kalahkan kemudian R.M Apuk masuk menjadi saudara STK.
1915 => Ki  Ngabehi Soerodiwiryo pindah ke Madiun
1917 => Ki  Ngabehi Soerodiwiryo mengubah nama STK mnjd Persaudaraan Setia Hati dan sejak
               itu nama STK di larang di gunakan lagi . di tahun ini juga Bopo. Hardjo Oetomo masuk dan di
               kecer sebagai saudara SH.
1920 => Pak Munandar haryowiyoto masuk dan dikecer sebagai saudara SH.
1922 => Bopo. Hardjo Oetomo masuk Serikat Islam dan di tahun ini juga terjadi perbedaan pendapat
               antara Bopo. Hardjo dengan Eyang Suro, kemudian Bopo. Hardjo minta izin untuk mendirikan
               SH di pilang bango.
1925 => Bopo. Hardjo di tangkap Belanda.
1932 => 50 kadhang Setia Hati mendeklarasikan SH yang berorganisasi di Semarang.
1939 => Kang Jasman mendirikan ESHA di Singapore.(temasek)
1942 => atas usul Suratno Soreng pati nama PSC di rubah mnjadi SH Terate.
1944 => Ki  Ngabehi Soerodiwiryo wafat.
1948 => Pengorganisasian SH Terate.
1952 => Bopo. Hardjo Oetomo wafat.
1953 => Akta Notaris PSH (Panti).
1960 => Pak Warno masuk dan dikecer menjadi saudara SH.
1963 => R.M Imam Koesoepangat mengalahkan Syeh Wulan dalam tanding bebas di alun-alun Madiun.
1965 => Pak Warno mulai melatih pemuda di sumur bor.
1966 => SH Tunas Muda resmi berdiri dan tercatat di Akta Notaris.
1972 => nama SHO di rubah menjadi PSH atau menghilangkan kata organisasi karena sejak awal berdiri
             sudah berorganisasi.
1979 => Pak Munandar Haryowiyoto wafat.
1987 => Persaudaraan terkoyak pada karnaval bulan agustus.
1988 => R.M Imam Koesoepangat wafat.
1995 => Persaudaraan terkoyak di gorang_gareng Magetan.
1999 => Persaudaraan terkoyak di kota Ponorogo.
2001 =>  Persaudaraan terkoyak di Plaosan Magetan.
2003 => 100 Tahun Persaudaraan Setia Hati (Panti)2008_ R.D.H Suwarno Wafatl



PESAN BELIAU SEBELUM WAFAT ADALAH

1.  Jika saya sudah pulang ke Rahmatullah supaya saudara-saudara “Setia-Hati” tetap bersatu hati, tetap
     rukun lahir bathin.
2.  Jika saya meninggal dunia harap saudara-saudara “S-H” memberi maaf kepada saya dengan tulus-iklas.
3.  Saya titip ibunda Nyi Soerodiwirjo selama masih di dunia fana ini..
4.  Surat Yasin ayat 1 : Yasien Yasien “Allah saja yang mengetahui maksudnya”
5.  Surat Yasin ayat 58: Salaamun Qaulam mir Rabbir-Rahiim “Selamat Sejahtera itulah seruan Allah Yang Maha Pengasih”


Manusia dapat dihancurkan Manusia dapat dimatikan tetapi manusia tidak dapat dikalahkan selama ia masih ber-SH pada dirinya

Tidak ada komentar:

Posting Komentar